Langsung ke konten utama

Makanan Ibu Menyusui Harus Banyak Nutrisi Bukan Kalori

1443186shutterstock-95065492780x390

Pasca bersalin, wanita butuh lebih banyak mengasup makanan bernutrisi dibandingkan saat hamil. Asupan setelah melahirkan menentukan kualitas ASI dan seberapa cepat tubuh kembali ke bentuk semula sebelum hamil dan melahirkan.

Sebagian dokter mungkin merekomendasikan ibu menyusui untuk menambah asupan kalori sebanyak 500 kalori per hari. Namun kini, para ahli lebih menekankan agar ibu menyusui fokus pada pilihan makanan dengan memerhatikan kandungan nutrisinya dibandingkan jumlah kalori yang harus diasup per harinya.

"Kualitas gizi makanan lebih penting saat menyusui. Menambah kalori dari makanan tidak bernutrisi seperti camilan manis atau junk food tidak akan bermanfaat untuk ibu dan bayi," ujar Linda M Hanna, kordinator program edukasi laktasi dan prenatal di Cedars-Sinai Medical Center, Los Angeles.

Lagipula, lanjut Hanna, kalau ibu menyusui tidak makan makanan bernutrisi, bayi akan jarang buang air besar. Ini petanda, bayi tidak mendapatkan cukup makanan.

Hanna menyarankan ibu menyusui untuk mengonsumsi karbohidrat kompleks. Dalam menu harian sebaiknya pastikan ada beberapa makanan berikut ini:
* Sayuran: brokoli, paprika, labu, kacang-kacangan.
* Buah: apel, beri, plum, jeruk, peach, melon.
* Gandum: roti gandum, beras coklat.

Makanan untuk ibu menyusui ini juga direkomendasikan oleh American Academy of Pediatrics. Manfaat lain dari mengasup makanan tersebut adalah ibu lebih mudah menurunkan berat badan.

"Mengasup karbohidrat kompleks merupakan salah satu cara menurunkan berat badan paling sukses selama menyusui. Cara ini membantu ibu menurunkan berat badan tanpa mengorbankan produksi ASI," kata Hanna.

Meski begitu, ibu menyusui juga perlu memerhatikan asupan protein dan lemak. Setidaknya asup lemak satu ons sehari. Sumbernya bisa berasal dari minyak sayur, mentega, mayonnaise.

"Sebisa mungkin seimbangkan asupan karbohidrat kompleks, protein, dan lemak dengan sedikit gula dan camilan manis," saran Hanna.

Nutrisi yang juga tak kalah penting selama menyusui adalah kalsium. Kebutuhannya 1.000 mg per hari. Produk susu menjadi pilihannya. Namun untuk bisa memberikan ASI bukan berarti Anda harus mengandalkan minum susu. American Academy of Pediatrics menyarankan setidaknya asup makanan kaya kalsium lima sajian per hari, seperti yogurt rendah lemak atau keju. Kalsium juga bisa didapatkan dari salmon, brokoli, tahu, biji wijen, dan jika ada, kale.

Postingan populer dari blog ini

MANAJEMEN KOPERASI TENTANG POAC

POAC (PLANNING, ORGANIZING, ACTUATING AND CONTROLLING) Menurut The Contemporary Bussiness Dictionary, manajemen mempunyai dua makna, yaitu pertama, proses perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan perusahaan untuk mencapai sasaran tertentu; kedua, para pemimpin perusahaan. Fungsi-Fungsi Manajemen Koperasi Dari literatur dapat dibaca pengertian tentang manajemen yang satu berbeda dengan yang lain, namun intinya sama. Pada hakikatnya manajemen dapat disimpulkan sebagai suatu rangkaian tindakan sistematik untuk mengendalikan dan memanfaatka segala faktor sumber daya untuk mencapai suatu tujuan tertentu. Maka ada dua unsur utama yang terdapat dalam pengertian manajemen, yaitu unsur pengendalian dan unsur pemanfaatan sumber daya. Fungsi-fungsi manajemen menurut George R. Terry (1964) adalah sebagai : Perencanaan (planning) Pengorganisasian (organizing) Pelaksanaan (actuating) Pengawasan (controlling). Keempat fungsi manajemen tersebut dirinci dan

Pengertian Wirakoperasi dan ciri-cirinya

Wirakoperasi terdiri dari 2 kata, yaitu wirausaha dan koperasi dalam arti “usaha atau perilaku koperasi untuk mengembangkan diri” (Rofke, 1995). Ada pula yang mengartikan “kewirausahaan koperasi adalah suatu sikap mental positif dalam berusaha secara kooperatif dengan mengambil prakarsa inovatif secara keberanian mengambil resiko dan berpegangan teguh pada prinsip identitas koperasi dalam mewujudkan terpenuhinya kebutuhan nyata serta peningkatan kesejahteraan bersama” (Hendar dan Kusnandi dalam Ekonomi Koperasi, 1990). Pengertian wirausaha itu sendiri adalah terjemahan dari Entrepreneur yang berasal dari bahasa perancis yang artinya pengusaha, kemudian para ahli ekonomi mengaitkannya dengan beberapa sifat yaitu menurut (Gautillon, 1975). Kemudian (H Knight, 1921) dengan resiko ketidakpastian (uncertainty) oleh karena itu manusia tidak dapat melihat kemuka dengan sempurna (perfect foresight) kemungkinan memperoleh laba adalah karena resiko, ketidak tentuan ini kemudian mengaitkan deng

Tips Menghilang Bau Lemari Piring

Lemari memiliki banyak sekali manfaat. Mulai dari lemari pakaian, lemari untuk menyimpan benda-benda koleksi, lemari piring, lemari aksesoris, dan masih banyak lagi. Namun, terkadang kita juga harus dipusingkan dengan berbagai dengan bau-bauan yang ditimbulkan dalam lemari-lemari tersebut. Untuk lemari baju Anda pasti akan sangat mudah mengatasinya karena Anda dapat menggunakan pewangi khusus untuk lemari pakaian tetapi bagaimana jika lemari piring Anda yang mengeluarkan bau?Tidak mungkin juga jika Anda akan menggunakan pewangi lemari lainnya karena dapat membuat piring yang merupakan alat makan menjadi terkontaminasi. Karena itu berikut tips mudah menghilangkan bau lemari piring Anda. 1. Gunakan arang Gunakan arang yang sudah dihancurkan kasar dan tempatkan pada mangkok kecil kemudian letakkan dalam lemari karena ternyata arang dapat menghilangkan bau lemari piring Anda. 2. Gunakan kopi Hampir sama dengan menggunakan arang. Anda dapat menggunakan bubuk kopi yang Anda tempa