Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari April 24, 2015

Dua Animator Indonesia Ikut Garap Film "Avengers: Age of Ultron"

Di balik proses penggarapan film Avengers: Age of Ultron yang sudah sangat dinanti oleh para penggemar pahlawan super di seluruh dunia, ada dua sosok animator Indonesia yang ikut dalam penggarapan animasinya, yaitu Rini Sugianto yang kini berdomisili di San Francisco, California, dan Ronny Gani yang saat ini tinggal di Singapura. Tinggal di dua benua yang berbeda, keduanya bekerja di perusahaan yang sama, Industrial Light and Magic. "Jadi, saya ikut gabung di tim Industrial Light and Magic di San Francisco mulai dari bulan November (2014) sampai bulan Februari (2015), ikutan untuk menggarap Avengers 2 ," kata Rini Sugianto. "Sebelumnya, saya mengerjakan proyek lain yang sekarang masih diproduksi, dan baru kemudian bergabung ke tim animator Avengers: Age Of Ultron pada bulan Oktober 2014, dan ikut terlibat dalam pengerjaannya sampai bulan Maret 2015," ujar Ronny Gani yang sejak pertengahan bulan Maret mulai bekerja di perusahaan efek visual, Double Negative...

Para Karakter Baru dan Penting di The Avengers : Age of Ultron

Kisah ini tidak akan terjadi jika tanpa Tony Stark/Iron Man (Robert Downey Jr.), mengapa? Karena ia orang pertama yang bersikeras ingin menciptakan sebuah robot hebat dan robot pintar untuk program perdamaian. Sayangnya, Ultron,  justru melampaui apa yang bisa dibayangkan Tony. Ia mampu berpikir jauh lebih cepat dan akurat bahkan jika dibandingkan dengan Jarvis. Dan Ultron, memiliki misinya tersendiri, yang bertolak belakang dengan para Avengers. Untuk Avengers: Age of Ultron , Joss Whedon langsung memperkenalkan beberapa tokoh penting yang menjadi 'harmoni' di film ini. Bukan hanya karakter superhero, tetapi karakter dengan peranan penting meski tanpa kekuatan super, juga diperkenalkan di film yang satu ini. Agar dapat lebih memahami, berikut beberapa karakter penting yang perlu Anda ketahui sebelum menyaksikan film Avengers: Age of Ultron . Baron Strucker Pada menit-menit awal film Avengers: Age of Ultron dimulai, Anda akan melihat lebih jelas sosok Baron Strucke...